HIGIVE, Bukan Sekedar Nirlaba Anyar.Tapi Agen Perubahan Sosial

Gembelgaul.com  - HIGIVE, sebuah yayasan yang berfokus pada kegiatan sosial, resmi meluncurkan inisiatif terbarunya dengan konsep “One Stop Giving”. Melalui Grand Launching tersebut di Roemah Polonia Jakarta (14/2), HIGIVE menegaskan komitmennya untuk mengubah niat baik menjadi aksi nyata yang berkelanjutan bagi masyarakat yang membutuhkan. Konsep One Stop Giving menghadirkan berbagai program pelatihan dan pendampingan, sehingga bantuan yang diberikan tidak bersifat sementara, melainkan mampu mengantarkan penerima manfaat menuju kemandirian dan pemberdayaan. Dalam acara tersebut, HIGIVE bekerja sama dengan berbagai lembaga sosial guna menciptakan dampak positif yang lebih luas. Ustaz Hasan Makarin, yang telah berpengalaman lebih dari tiga puluh tahun dalam pendampingan narapidana di Lapas Nusa Kambangan, menyatakan, “Pelatihan keterampilan, seperti pembuatan roti untuk berdagang, merupakan langkah strategis agar narapidana dapat mandiri setelah menjalani masa hukuman. ...

Arumi Bachsin Pakai Kerudung Ungu Saat Bagi Sembako Di Kampung Dolanan dan Tanah Merah Surabaya



Gembelgaul.com - Sebagai bentuk kepedulian  terhadap warga terdampak pandemi covid-19, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PPK) Prov. Jatim, Arumi Emil Elestianto Dardak membagikan sembako di Kampung Dolanan dan Kampung Tanah Merah, Kota Surabaya, Jumat (10) 7).

Istri Wakil Gubernur Jatim itu blusukan membagikan 200 paket sembako kepada para lansia di dua kampung tersebut. Adapun sembako yang dibagikan berisi beras, minyak goreng, mie instan, serta masker kain. Dengan berjalan kaki, Arumi Emil Elestianto Dardak bersemangat memasuki gang-gang sempit.

Kedatangannya pun disambut antusias warga. Sambil membagikan sembako, Arumi juga membesarkan hati dan memberikan semangat kepada para warga.

“Saya menyampaikan salam dari Bapak Emil, Wakil Gubernur Jawa Timur. Yang semangat ya bapak/ibu, semoga bantuan ini bisa meringankan beban bapak/ibu yang mengalami kesulitan akibat pandemi covid-19. Yang penting semuanya sehat-sehat, sambil berdoa agar pandemi covid-19 ini segera berakhir,” ujarnya.

Arumi juga mengingatkan warga akan pentingnya kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan. Diantaranya, mengenakan masker saat beraktivitas di luar rumah, menjaga jarak alias physical distancing, dan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

“Mohon maskernya jangan lupa dipakai ya pak bu, agar terhindar dari covid-19, semoga semuanya sehat-sehat selalu,” pesannya. (ggc)

Komentar